Hari ini bersama dengan Kacab Merak mengikuti seminar sosialisasi produk Speedy dari Telkom. Rencananya Speedy ini akan akan disulkan ke Pimpinan untuk diimplementasikan di Kantor cabang Merak. Penggantian ini perlu dilakukan mengingat access internet selama ini selalu bermasalah.
Pada kesempatan tersebut dilakukan juga pengecekan biaya penggunaan telepon selama ini, untuk memperhitungkan apakah penggunaan speedy ini memang lebih menguntungkan atau tidak. Data ini akan dijadikan sebagai acuan dalam menyusun proposal yang akan disampaikan ke MD.
Kunjungan ke Merak juga dimanfaatkan untuk berdiskusi dengan Kacab Merak dan stafnya, berkaitan dengan kendala masalah IT yang dihadapi selama ini. Dari diskusi ringan tersebut terungkap bahwa ada masalah dengan salah satu printer, di mana sensornya tidak berfungsi dengan baik. Rencananya printer tersebut akan diperbaiki di Jakarta setelah
pekerjaan Kapal yang rencananya sandar besok selesai.
Merak, 1 September 2004
Wednesday, September 01, 2004
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment